Bandung

Sambil Berbagi Masker, Menu Takjil Dan Buka Puasa, Komunitas Jawara Menggelar Bukber On The Road

BANDUNG, — Sergapreborn

Minggu (2/5/2021), bersama beberapa ormas dan media rekanan, diantaranya Patriot Siliwangi Sejati, Naga Sukma, FKPPI, Karang Taruna, Rumah Gagasan, Media Nuansa Realita, Majalah CEO Indonesia, Media Purna Polri Reportase, Damar News, Sergap Reborn dan Laskar Bhayangkara, Komunitas Jaringan Wartawan Bhayangkara (Jawara) menggelar baksos berbagi masker, menu takjil dan menu buka puasa.

Aksi sosial ini diikuti kurang lebih oleh 50an orang dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes) ketat, yaitu dengan menjalankan metode 3 M, mencuci tangan, menjaga jarak dan memakai masker. Hadir pada kegiatan ini diantaranya Pembina Patriot Siliwangi Sejati (PASTI) Iwan Sejati dan jajaran pengurus serta anggotanya, Ketua Umum Jawara Yusman Andrian berserta jajaran, Ketua Karang Taruna Cicaheum Bily dan para wartawan Pokja Polda Jabar.

Selesai acara berbagi acara dilanjutkan dengan Bukber (Buka Bersama) on The Road, yaitu di pinggir jalan dekat gerbang masuk Terminal Cicaheum. Lagi – Lagi giat ini diisi kembali dengan aksi sosial, yaitu sambil membagikan nasi kotak, kue – kue, gorengan dan lain – lain diantaranya kepada pemulung, tukang parkir, sopir/kernet angkot, kernet bus dan lainnya.

Menurut Ketua Umum Jawara Yusman Andrian, didampingi Sekjen Aliman Hakim dan Wakil Ketua Syarif Hidayat, baksos di Bulan Ramadhan ini sudah menjadi tradisi organisasi yang berulang tahun pada 30 Agustus ini. “Tujuannya untuk meningkatkan kepekaan sosial, rasa empati terhadap kaum duafa dan mempererat tali silaturahmi sesama anggota dengan masyarakat.

Buat Jawara, kegiatan baksos sudah menjadi nafas organisasi dan merupakan realisasi dari cita – cita dan perjuangan, hal ini sejalan dengan motto kita yaitu Bersatu – Berdaya – Bermanfaat. Bersatu dalam kebaikan, Berdaya bantu sesama dan bermanfaat dalam kegiatan – kegiatannya” tutur Yusman.

( jawara/mpp- Yn)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button