Gadis Nyawanya Hilang di Kosan Ciamis, Polisi Olah TKP

Sergapreborn Ciamis Gadis Meregang Nyawa di Kosan Ciamis, Polisi selidiki kematian misterius korban berinisial PA (20) yang ditemukan tewas tergantung.
Seorang perempuan berinisial PA (20), yang merupakan warga Karangnunggal, Kabupaten Tasikmalaya, ditemukan meninggal dunia di kamar kosnya di Blok Lebak, Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, pada Senin (3/2/2025) pagi. Dugaan sementara, korban mengakhiri hidupnya sendiri.
Rekan kerja PA pertama kali melihat kejanggalan sebelum jasad korban ditemukan, yang kemudian mengejutkan warga sekitar.
Polisi Lakukan Olah TKP Terkait Gadis Meregang Nyawa di Kosan Ciamis
Mewakili Kasat Reskrim Polres Ciamis AKP Joko P KBO Reskrim Polres Ciamis IPTU Ateng Budiana membenarkan kejadian ini dan langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Polisi juga membawa jasad korban ke RSUD Ciamis untuk pemeriksaan lebih lanjut.
“Kami sudah melakukan olah TKP dan membawa korban ke RSUD untuk pemeriksaan lebih lanjut. Saat ini, kami masih melakukan penyelidikan,” kata IPTU Ateng saat dikonfirmasi.
Rekan Kerja Curiga, Temukan Kejanggalan
Rekan kerja PA, Wulan, pertama kali mengetahui kematian korban setelah ia curiga melihat barang-barang milik PA berserakan di luar kamar kos pada pagi hari. Kecurigaan semakin kuat saat ia melihat ponsel PA bergetar karena alarm yang berbunyi.
“Saya kerja shift pagi dan biasanya bertemu dengannya yang pulang shift malam. Tapi pagi itu barang-barangnya ada di luar, HP-nya terus bergetar. Saat saya cek ke dalam kamar, ternyata dia sudah tergantung,” kata Wulan.
Polisi Selidiki Motif Kematian Gadis Meregang Nyawa di Kosan Ciamis
Dua pria mendatangi PA di kosannya beberapa minggu sebelum kejadian dalam suasana tegang, yang diduga terkait dengan masalah pribadi. Namun, belum ada keterangan lebih lanjut mengenai pertemuan tersebut dan apakah ada kaitannya dengan kematian PA.
“Kami masih menyelidiki. Jika ada data atau informasi lebih lanjut, akan segera kami informasikan,” ujar IPTU Ateng Budiana.
Keluarga korban belum memberikan keterangan resmi mengani kejadian tersebut sampai berita ini diterbitkan. Polisi juga mengimbau masyarakat untuk tidak berspekulasi dan menunggu hasil penyelidikan lebih lanjut.
Her