UMKM JAKWIR Priangan Siap Ikut Andil Mensukseskan Program MBG ( Makan Bergizi Gratis ) Program Unggulan Presiden RI Prabowo Subianto

Sergapreborn Ciamis Kesiapan UMKM Jakwir Priangan untuk ikut andil dalam mensukseskan Program Presiden RI Prabowo Subianto dalam Program Unggulan MBG ( Makan Bergizi Gratis ) disampaikan oleh Koordinator Paguyuban UMKM JAKWIR ( Awing ) saat ditemui langsung di Ciamis.
Awing mengatakan Para UMKM catering yg tergabung dalam paguyuban jakwir berharap pemerintah pusat akan memberikan kesempatan di libatkan dalam program makan bergizi gratis
Setelah mendapatkan berita dan informasi dari BGN bahwa UMKM akan di libatkan dalam program MBG maka kami mempersiapkan untuk membuat legalitas secara kolektif dan tentu kami akan mengeluarkan biaya secara bersama dan tanpa ada tekanan maupun paksaan dari siapapun.
Sesuai atas berdirinya paguyuban maka kami sepakat untuk menjalin kebersamaan dan saling membantu informasi maupun teknis untuk mendapatkan legalitas standar usaha catering
Menurut awing juga paguyuban tidak ada keterkaitan dg asosiasi ASKINDO, bahwa ini murni paguyuban atas inisiasi anggota para anggota paguyuban UMKM catering
Dari pihak paguyuban jakwir adalah gabungan umkm lokal dari sekitar wilayah Priangan timur di mana legalitas sudah di tempuh.

Ditempat terpisah Asop selaku anggota di paguyuban UMKM JAKWIR mengatakan bahwa UMKM catering tetap solid dan tidak ada masalah dg para pengurus, bahkan berterimakasih telah di bantu dalam pengurusan legalitas, supaya tidak banyak menyita waktu. Asop juga berharap pemerintah pusat dalam program MBG ada keberpihakan dg pelaku UMKM catering, ujarnya.
Heri Hernawan