Sukabumi

BPD Desa Cikahuripan Tampung Aspirasi Warga Di Musdes Dalam Rangka Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun 2024

Sergapreborn.id Sukabumi – Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Cikahuripan Kecematan Cisolok Kabupaten Sukabumi Provinsi Jawa Barat, tampung usulan usulan warga di Musyawarah Desa (Musdes) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) untuk tahun 2024.Kamis (27/7/2023)

Acara Musdes digelar di aula Desa Cikahuripan, Jln Raya Cikahuripan, dan dihadiri oleh ,Muspika Kecamatan Cisolok, BPD beserta anggota, Kepala Desa Cikahuripan, Babinsa , Bhabinkamtibmas, Pendamping Desa dari Kemendes, RT RW, Kepala Dusun, TP PKK , Kader Posyandu, tokoh Pemuda , tokoh alim ulama,tokoh pemuda, tokoh nelayan, LPM,dan Karang taruna .

Dalam Kesempatan tersebut Ketua BPD Desa Cikahuripan, H.Nurfalah ( H.Ucut) menyampaikan,

“Kegiatan Musdes tersebut berjalan lancar dan penuh hikmah , dan sesuai dengan tupoksi kami selaku BPD pengawas kegiatan , dan penampung aspirasi dari masyarakat yang di diwakili oleh RT ,RW termasuk para Kadus masing-masing yang disampaikan kepada BPD dan kami telah menerimanya”, ucapnya

Selanjutnya H.Nurfalah mengatakan ada kemungkinan yang di utamakan yang lebih urgent atau skala prioritas yang akan direalisasikan dari Dana Desa (DD) yang selanjutnya insya Allah akan kami rumuskan dan di musyawarahkan dengan pemerintah Desa dari hasil Musdes hari ini. Tutupnya

Di tempat yang sama Kepala Desa Cikahuripan, Heri Suryana yang juga akrab disapa Jaro Midun, menambahkan,

” Mengenai musdes rencana kerja Pemerintah desa tahun 2024 yang dilaksanakan sekarang adalah bahan evaluasi untuk kedepan, yang utama adalah yang belum dilaksanakan terealisasi di tahun 2003″.tuturnya

Selanjutnya Jaro Midun mengatakan , alhamdulillah dengan antusias masyarakat tokoh masyarakat atau seperti masyarakat lainnya sudah mengajukan beberapa usulan untuk realisasinya ber skala prioritas , pengajuannya sangat banyak dan pasti yang direlisasi adalah prioritas yang mana yang prioritas itu yang akan dilaksanakan, terangnya

Selama ini dengan BPD sendiri Pemerintah Desa Cikahuripan sangat kondusif kami saling melengkapi kekurangan-kekurangan , sering memberikan motivasi dan bagaimana caranya supaya pembangunan sesuai apa yang diinginkan oleh pemerintah dan masyarakat.Pungkasnya*

Editor : Helmi SH
Reforter : Aom

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button