Daerah

Amankan Petugas Kimia Farma Rapid Antigen di Bandara Kualanamu

Daerah – Sergapreborn

Anggota DIRKRIMSUS POLDASU amankan petugas kimia Farma Rapid antigen di Bandara Kualanamu
Berawal dari keluhan para penumpang calon pesawat yang mendapati hasil Rapid antigen positif COVID – 19 dalam waktu lebih kurang 1 Minggu anggota Dirkrimsus poldasu langsung terjun, dan mengamankan petugas laboratorium Rapid antigen kimia Farma di lantai M Bandara Kualanamu Internasional Airport sekitar pukul 15.45 WIB hari selas (27/4/2021).

Sebelumnya di ketahui anggota Dirkrimsus Poldasu sekitar pukul 15.05 berpakaian sipil menyamar sebagai penumpang salah satu pesawat yang melaksanakan Rapid antigen, selanjutnya petugas Krimsus mengisi daftar calon pasien untuk mendapatkan nomor antrian,setelah qmendapatkan nomor antrian maka petugas Krimsus di panggil nama dan masuk ke ruang pemeriksaan untuk di ambil sampel yang di masukan alat tes Rapid antigen ke dalam kedua lubang hidung, setelah selesai pengambilan sampel maka petugas Krimsus menunggu di tuang tunggu, berselang 10 menit menunggu apa yang di dapatkan ternyata positif.

Dari Kejadian itu Dirkrimsus Poldasu langsung mengamankan 4 petugas Kimia Farma dengan alat bukti komputer 2 unit, mesin printer 2 unit, uang kertas dan ratusan alat Rapid tes bekas yang sudah di cuci bersih dan sudah di masukan ke dalam kemasan dan ratusan alat pengambil sampel Rapid antigen yang belum di gunakan.

(CS)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button