Kerinci

Gambaran Tunel Portal PLTA Kerinci 350 MW Hadir Pada Festival Kerinci 2022

Sergapreborn kab.Kerinci. Hari Senin, 6/11/2022 Festival Kerinci 2022 Kharisma Event Nusantara ( KEN ) resmi dibuka wakil Gubernur Jambi yang akan berlangsung selama 3 hari, dimulai tanggal 6 hingga 9 Nopember 2022. Berbagai atraksi dan perlombaan yang akan digelar yakni Tari Massal, Seni Tradisi, Lagu Daerah, Kuliner Tradisi, Video Grafi, Foto Grafi, Fashion Show dan Kerinci Expo serta kegiatan tampilan Seni dan Budaya ini nantinya juga akan tampil dari luar daerah.

Partisipasi dan dukungan dari berbagai elemen masyarakat Kerinci, instansi Pemerintah daerah, BUMN dan UKM yang ikut memeriahkan acara Festival Kerinci terlihat dari banyaknya arena stan-stan yang hadir.

Salah satunya yaitu PLTA PT. Kerinci Merangin Hidro yang menampilkan stan gambaran terowongan yang dikerjakan atau Tunnel Portal PLTA Kerinci 350 MW, Dokumen foto pekerjaan, maket miniatur lingkungan pekerjaan PT.Kerinci Merangin Hidro.

Humas PLTA PT.Kerinci Merangin Hidro saat dikonfirmasi awak media SERGAPreborn mengatakan, “Alhamdulillah kami lihat acara Festival Kerinci setiap tahun makin meningkat di kemas lebih menarik, karena Kerinci sudah menjadi tujuan wisata Brand dari pariwisata prov.Jambi.”

“Kab.Kerinci memiliki panorama alam yang masih alami, masyarakat yang ramah dan adat istiadat yang masih terus dijaga. Banyak spot-spot yang bagus namun belum dikembangkan secara maksimal, mudah-mudahan dengan kerjasama pemerintah daerah, provinsi dan pusat serta masyarakat semuanya bisa membuat Kerinci lebih baik lagi sebagai Branding nya pariwisata prov.Jambi.” Ungkapnya.

“Pada Festival Kerinci ini kami mendukung kegiatan seperti ini, yang dapat menampilkan hasil kreasi kerajinan masyarakat, kesenian dan makanan tradisional, meningkatkan UKM-UKM kab.Kerinci.” Tutup Aslori Humas PT. Kerinci Merangin Hidro.

( SERGAPreborn )

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button