Pelatihan Kepemimpinan Dasar Tngkat 1 Di Gelar PAC Ansor Rajadesa

Sergapreborn Ciamis Pelatihan Kepemimpinan Dasar ( PKD ) anak cabang gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Rajadesa anggatan ke 1 minggu 4/2/2022 bertempat di aula Kantor Desa Rajadesa.
Hadir dalam acara tersebut Maulana Sidik ketua PC Ansor Ciamis, Muspika Kecamatan Rajadesa, ketua MWC NU Rajadesa, ketua MUI dan sejumlah tamu undangan lainya.
H Usep Saepuloh ketua Ansor Kecamatan Rajadesa dalam sambutanya menyampikan pelàtihan kepemimpinan dasar Ansor ini penting di laksanakan tujuanya untuk membentuk kader militan Nahdatul Ulama dan sebagai cikal bakal Nahdatul Ulama kedepan.
“Pelaksanaan PKD PAC Ansor Rajadesa ini menurut H Usep, merupakan sejarah baru sebagai perjalanan organisasi karena baru saat ini bisa melaksanakan pengkaderan secara mandiri, biasanya kalau ada kader baru kita delegasikan untuk mengikuti pendidikan di PAC terdekat, ini merupakan PKD pertama yang di laksanakan di tingkat PAC Rajadesa dengan jumlah peserta sebanyak 72 orang dari 5 kecamatan, kami berharap semoga para peserta bisa mengikuti sampai akhir dan lulus.
Sementara menurut H Maulana Sidik ketua PC Kabupaten Ciamis, Ansor adalah organisasi kader untuk menjadi organisasi Ansor tidak sembarangan harus mengikuti pelatihan terlebih dahulu karena kader Ansor harus terus bergerak di semua bidang baik ekonomi, wirausaha, seni, budaya dan politik juga kader ansor harus selalu mengawal pembangunan di semua tingkatan.
( Ule Sulaeman )