Ciamis

Rawan Kecelakaan, Warga Dusun Sindang Sukarela Bangun Bahu Jalan Kabupaten

Sergapreborn Ciamis Warga Masyarakat RT 025 RW 006 Dusun Sindang Desa Nagarajaya Kecamatan Panawangan dengan suka rela membangun bahu jalan Kabupaten sepanjang 200 meter, jumat 23/6/2023.

Akibat sering terjadi kecelakaan warga masyarakat Dusun Sindang dengan suka rela gotong royong membangun bahu jalan kabupaten Nagarajaya Panawangan.

R Gumilar SH tokoh masyarakat setempat mengatakan kepada awak media sergapreborn bahwa jalan kabupaten Nagarajaya Panawangan merupakan satu satunya akses jalan bagi masyarakat yang akan berintraksi ke kantor kecamatan dan ke pasar panawangan, maka dengan itu setiap hari dan petang jalan tersebut sangat ramai di lalui oleh kendaraan baik roda dua ataupun rada empat,”tuturnya.

Tetapi menurut R Gumilar, kami sedikit menyayangkan bahwa jalan tersebut hanya di khotmik tetapi tidak dengan bahu jalanya, akibatnya di tikungan tajam ini hampir setiap hari ada saja kendaraan yang celaka bahkan hampir merenggut nyawa.

“Dengan inisiatif kami bersama warga donatur mengumpulkan dana untuk membangun bahu jalan khususnya di titik titik rawan kecelakaan,”katanya.

R Gumilar berharap kepada pemerintah kabupaten ciamis melalui Dinas terkait agar jalan Nagarajaya Panawangan khususnya di setiap tikungan tajam untuk di bangun bahu jalan dan ada lampu penerangan, di karenakan kalau malam hari sangat gelap gulita,” harapnya. ( Ule )

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button